what are you looking for?

Sabtu, 18 Juni 2016

Finding Dory, Mencari Arti Keluarga

Masih ingat si ikan biru Dory yang menemani Marlin mengarungi lautan hanya untuk membantunya mencari Nemo? Ikan biru yang kebanyakan nanya, ikan biru yang pelupa? Kini Disney membuatkan si Dory film khusus untuk dirinya sendiri. Di plot menjadi sekuel dari Finding Nemo, diharapkan film ini bisa mengobati kerinduan penonton akan tingkah laku Nemo dan ikan-ikan imut lainnya. Disney juga seperti berharap bahwa sekuel ini masih bisa mengulang kesuksesan mereka 13 tahun yang lalu.
(mengandung spoiler) 

credit by Google

Sebelum film Finding Dory dimulai kita akan diperlihatkan sebuah film pendek berjudul Piper.
Dory kecil yang mempunyai ingatan jangka pendek susah sekali mengingat beberapa hal dalam hidupnya. Semenit lalu melakukan sesuatu, di menit berikutnya dia melupakannya. Ayah dan ibunya dengan tekun mengajari Dory dalam mengingat kegiatannya sehari-hari. Suatu saat Dory terbawa arus bawah laut yang membuatnya terjebak di tengah lautan. Dory kecil bertanya kepada hampir semua ikan di mana orang tuanya berada. Hingga dia bertemu dengan Marlin yang sedang mencari anaknya yang hilang.
Dory terbangun di dalam rumah kerangnya. Bermimpi dan mengigau tentang kedua orang tuanya. Mengganggu Marlin dan Nemo berikutnya. Keesokan pagi, Marlin dan Dory pergi mengantar Nemo bersekolah. Disana Mr. Ray membutuhkan seorang guru pembantu dalam menjaga anak-anak berkaryawisata melihat migrasi kawanan ikan pari. Dory mengajukan diri. Ditengah migrasi ikan pari, Dory merasa gak berkonsentrasi. Dia selalu mengingat orang tuanya. Dory membujuk Marlin agar membantunya ke daerah California untuk mencari di mana orang tuanya. Menaiki kawanan kura-kura, mereka bertiga mengarungi lautan.

credit by Youtube

Dory mengingat orang tuanya berada di sebuah tempat bernama Permata Teluk Morro. Di tengah jalan mereka diserang seekor gurita. Dory yang meminta bantuan malah ditangkap manusia dan dibawa ke pusat rehabilitasi. Di sana dia bertemu dengan gurita bernama Hank. Keduanya sepakat dalam satu hal, Hank akan membantu Dory menemukan orang tuanya dan Dory memberikan label yang ada pada dirinya untuk Hank agar dia bisa pergi ke Cleveland.
Di pinggir perairan pusat rehabilitasi, Marlin dan Nemo meminta bantuan kepada dua ekor singa laut bernama Fluke dan Rudder. Singa laut itu minta bantuan lagi sama seekor burung loon bernama Becky. Nah burung cupu ini yang kemudian menolong Marlin dan Nemo pergi ke pusat rehabilitasi. Birds error klo gue bilang. Becky malah sibuk makan. Marlin dan Nemo mencoba keluar dari ember dan malah terpental masuk ke dalam akuarium pameran etalase toko. Becky yang udah selesai makan langsung pergi aja bawa ember kosong. Marlin dan Nemo gak beberapa lama meloncati satu persatu pancuran air dan masuk ke kolam di tengah pusat rehabilitasi. Kan maen...
Dory dan Hank berpetualang bersama mulai dari membaca peta, bertemu dengan dua paus bernama Destiny dan Bailey, menaiki dorongan bayi sampai ke pameran laut lepas tempat orang tua Dory berada. Hank meninggalkan Dory sebelumnya setelah kesepakatan selesai. Dory bingung bukan maen mencari-cari orang tuanya yang gak ketemu-ketemu. Seekor kelomang berkata jika dia masuk ke dalam lubang di dasar akuarium dia akan menemukan mereka di tempat penangkaran. Melewati lubang akuarium berarti memasuki pipa-pipa bawah tempat rehabilitasi. Dory meminta bantuan paus Destiny dan Bailey untuk memandunya melewati pipa. Dory kembali bertemu dengan Marlin dan Nemo. Bersama mereka menuju ke penangkaran.
Penangkaran adalah tempat yang digunakan institute untuk membawa kembali ikan-ikan yang sudah sehat ke dalam truk untuk dilepaskan ke laut lepas atau berakhir di akuarium Cleveland. Dory kembali bertemu dengan Hank. Dory meminta bantuannya sekali lagi membantu dia, Marlin dan Nemo membawanya dalam akuarium. Ternyata di dalam akuarium yang berisi jenis ikan biru tak ada orang tuanya disana! Dory diselamatkan Hank keluar dari akuarium tapi Marlin dan Nemo terbawa ke dalam truk beserta seluruh akuarium. Naasnya Hank ditangkap oleh petugas karantina, Dory tak sengaja masuk ke dalam lubang air.

credit by Google

Berada di dalam perairan kotor membuat Dory kebingungan. Dengan trik khusus dia menemukan hal aneh. Kerang-kerang ditata rapi dan mengarah ke sebuah rumah. Dory bertemu dengan orang tuanya. Ayah dan ibunya bercerita panjang lebar apa yang mereka lakukan setelah hilangnya Dory. Di tengah perbincangan, Dory ingat dengan Marlin dan Nemo. Bersama dengan kedua orang tuanya dan bantuan dari paus Destiny dan Bailey lagi, Dory berhasil melacak kemana perginya truk yang membawa Marlin dan Nemo.
Ceritanya kemudian Dory berhasil masuk ke dalam truk berkat bantuan dari dari para berang-berang yang memblokir jalanan. Marlin memanggil kembali burung Becky agar membawa semuanya ke tempat aman. Marlin dan Nemo berhasil diselamatkan dan dibawa ke tempat aman tapi Dory ketinggalan. Nah Hank kembali membantu Dory membajak truk. Truk itu membuat huru-hara di jalanan. Ending dari film Finding Dory adalah truk yang dibajak oleh Dory dan Hank menabrak pembatas jalan dan masuk ke dalam air. Marlin, Nemo, Dory, Hank, kedua orang tua Dory, Destiny dan Bailey berkumpul dan tinggal bersama di Great Barrier Reef.

credit by Google

The Facts
  • Tokoh-tokoh utama yang eksis di film ini antara lain Dory dan orang tuanya (ikan patin), Marlin dan Nemo (ikan badut), Hank (gurita), Destiny (hiu paus), Bailey (paus beluga putih), Fluke dan Rudder (singa laut) dan Becky (burung loon).
  • Film pendek yang diputar di awal film Finding Dory berjudul Piper. Mengisahkan seekor anak burung sandpiper/ kedidi yang mencoba mencari makanan untuk dirinya sendiri. Ibunya mengajari cara mencari kerang untuk dimakan. Saat burung kecil ini mencoba menjelajahi pinggiran pantai, arus besar datang, menghantam dan membuatnya trauma. Berkat bantuan dari seekor kelomang, anak burung tersebut berhasil melawan ketakutannya.
credit by Youtube

  • Permata Teluk Morro adalah perairan di California yang berada dekat dengan sebuah tempat pusat rehabilitasi beberapa spesies laut bernama Marine Life Institute. Terdapat beberapa divisi di sini. Mulanya orang tua Dory tinggal di dalam sebuah akuarium raksasa di divisi pameran laut lepas. Paus Destiny dan Bailey tinggal di dalam akuarium besar menghadap ke laut. Beberapa ikan dan spesies lain diberi label sebagai penanda. Kayaknya yang dikasih label akan berakhir di akuarium pajangan Cleveland.
  • Orang tua Dory memiliki nama Charlie dan Jenny. Charlie selalu menyebut Dory dengan sebutan cupcake.
  • Hank adalah seekor gurita berlengan tujuh. Bailey pada mulanya mengalami kesulitan dalam melakukan ekolokasi tapi akhirnya dia bisa. Destiny mengalami rabun dekat sehingga seringkali menabrak kaca atau pinggiran kolam ketika berenang. Destiny merupakan teman pipa masa kecil dari Dory.
  • Di film ini Dory bisa berbahasa paus. Hal ini dikatakan oleh Bailey saat Dory berada di dalam pipa.
  • Becky si burung loon ceritanya agak aneh. Pokoknya dibandingkan jenisnya yang lain dia terlihat payah. Fluke berkata jika ingin menaklukan Becky adalah dengan melihat salah satu matanya lalu berkoak roo..roo sampai dia berpaling melihat kita.
  • Selain Fluke dan Rudder terdapat seekor lagi singa laut bernama Gerald. Di film Gerald itu yang diusir oleh Fluke dan Rudder yang membawa ember untuk digunakan Becky membawa Marlin dan Nemo. Sebenernya nama Gerald adalah nama dari burung pelikan dalam Finding Nemo. Mungkin kembar...
  • Di plat nomer truk tertulis CALA113. Katanya sih A113 itu nomer yang selalu muncul di film-film buatan Pixar lainnya.
  • Sigourney Weaver adalah operator yang mengisi suara di dalam Marine Life Institute. Dia menyebutkan bahwa misi dari Marine Life Institute adalah menyelamatkan, rehabilitasi dan dilepaskan. Ikan-ikan yang sakit diselamatkan, di rehabilitasi sampai benar-benar sembuh untuk kemudian dilepaskan kembali ke laut lepas.
  • Film ini mengambil setting setahun setelah insiden hilangnya Nemo.
  • Lagu di trailer Finding Dory berjudul Beyond the Sea. Dory diajari lagu berjudul Just Keep Swimming oleh orang tuanya, lagu yang selalu dinyanyikannya jika merasa dalam bahaya. Judul lagu ketika adegan truk masuk ke dalam air adalah What a Wonderful World yang dinyanyikan oleh Louis Armstrong. Judul lagu di ending film saat Dory bermain petak umpet bersama orang tuanya, Marlin, Nemo, Hank, Destiny, Bailey dan murid-murid sekolah Mr. Ray adalah Unforgettable yang dinyanyikan oleh Sia.

Grade :
Outstanding - Exceeds ExpectationsAcceptable - Poor - Dreadful - Troll

Film Finding Dory ini juga punya post-credits scene. Terlihat singa laut Fluke dan Rudder sedang menikmati tidur siang. Gerald datang dan mengganggu keduanya. Gerald sebenernya cuma pengen naik ke atas batu. Lalu muncul ikan-ikan yang berada di dalam plastik penuh alga. Gill, Jacques, Gurgle, Peach, Deb, Bubbles dan Bloat. Mereka adalah ikan-ikan milik dokter gigi di film Finding Nemo. Dulu ikan-ikan ini sengaja masuk ke dalam plasik agar dapat hidup bebas. Keren juga mereka masih hidup wkwk. Ceritanya plastik tempat mereka berada diambil dan dibawa oleh petugas Marine Life. Adegan berakhir dengan Gerald yang akhirnya berhasil naik ke atas batu tanpa diketahui Fluke dan Rudder.
Semua adegan memorable. Bagus sekali gak, jelek banget juga gak. Rekomendasi ditonton bersama anak-anak. Sumpah gak rugi kok dibelain nonton ke bisokop. Ada versi yang di dubbing bahasa Indonesia juga, katanya Syahrini bakal men-dubbing suara Destiny dan Raffi Ahmad men-dubbing suara Bailey hmmm. Penilaian gue Pixar khususnya Disney berhasil mengulang kembali kejayaan mereka semasa film Finding Nemo. SO NICE. Selamat menikmati filmnya.

"I remember something important! " - Dory

credit by Official Site

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

time flight